PENDIDIKAN SEUMUR HIDUP



Dwi Wahyu Nur Arifin
Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Negeri Madura
Jalan Panglegur km 4 Pamekasan Kode Pos 69371 
E-mail: ayuraden6@gmail.com

Abstrak
Seorang anak yang lahir kedunia merupakan generasi penerus bangsa, yang mana anak tersebut mempunyai hak untuk belajar, namun pada dasarnya pendidikan bukan hanya mulai dari kita lahir melaikan sampai kita meninggal dunia, suatu pendidikan mempunyai suatu tujuan yang mana tujuan tersebut agar menciptakan seorang anak didik agar mempunyai kependidikan yang lebih baik, maka dari itu penting bagi kita agar mementingkan suatu pendidikan bagi anak, dimana pendidikan tersebut sangat berpengaruh untuk kehidupan kita, karna pendidikan berlaku bagi kita dalam seumur hidup. Dan pada dasarnya kita sangat membutuhkan sebuah pendidikan dalam kehidupan di era globalisasi seperti sekarang ini.
Kata Kunci: Pengertian, Tujuan Dan Dasar-Dasar Pendidikan Seumur hidup.
PENDAHULUAN
Pendidikan merupakan suatu proses berkelanjutan yang mengandung unsur-unsur pengajaran, latihan, bimbingan dan pimpinan dengan tumpuan khas kepada pemindahan berbagai ilmu, nilai agama dan budaya serta kemahiran yang berguna untuk diaplikasikan oleh individu (pengajar atau pendidik) kepada individu yang memerlukan pendidikan itu.
Kegiatan pendidikan adalah kegiatan yang menjembatani antara kondisi-kondisi actual dengan kondisi-kondisi ideal, dimana suatu pendidikan bisa kita nikmati sumur hidup dan ini berlangsung dalam satuan waktu tertentu dan berbentuk dalam berbagai proses pendidikan yang merupakan serangkaian kegiatan atau langkah-langkah yang digunakan untuk mengubah kondisi awal peserta didik sebagai masukan menjadi kondisi ideal sebagia hasilnya.
Suatu pokok permasalahan yang akan dibahas dalam kajian  ini yaitu mengenai apa itu pendidikan seumur hidup? Apa tujuan dari suatu pendidikan? Maka dari tujuan penulisan ini ialah untuk lebih memehami akan pentingnya suatu pendidikan bagi kehidupan kita.
Melalui diharapkan bisa lebih menumbuhkan prespektif akan pentingnya pendidikan. Hal tersebut diharapkan dapat menjadi motivasi bagi pemerintah dan para orang tua untuk lebih memperhatikan pendidikan bagi seorang anak, dan juga bisa menumbuhkan semangat kepada anak agar bisa diharapkan di masa depan.
PEMBAHASAN
Pendidikan seumur hidup adalah sebuah konsep pendidikan yang menerangkan tentang keseluruhan peristiwa kegiatan belajar mengajar dalam proses pembinaan kepribadian yang berlangsung secara kontinyu dalam keseluruhan hidup manusia. Proses pembinaan kepribadian memerlukan rentang waktu yang relatif panjang, bahkan berlangsung seumur hidup. Pendidikan seumur hidup, yang disebut dengan Life Long Education adalah pendidikan yang menekankan bahwa proses pendidikan berlangsung terus menerus sejak seseorang dilahirkan hingga meninggal dunia, baik dilaksanakan di jalur pendidikan formal, non formal maupun informal.
Pendidikan pada dasarnya dipandang sebagai pelayanan untuk membantu pengembangan personal sepanjang hidup. Konsepsi pendidikan semur hidup merupakan alat untuk mengembangkan individu-individu yang akan belajar seumur hidup agar lebih bernilai bagi masyarakat.
Tujuan pendidikan manusia seutuhnya dan dilaksanakan seumur hidup adalah untuk mengembangkan potensi kepribadian manusia sesuai dengan kodrat dan hakekatnya, dan untuk menumbuhkan kesadaran bahwa proses pertumbuhan dan perkembangan kepribadian manusia bersifat hidup dan dinamis serta untuk mempertahankan dan meningkatkan mutu kehidupan.
Drs H Fuad Ihsan (1996:44-45) dalam buku Dasar-dasar Kependidikan, menulis beberapa dasar pemikiran-pemikiran ditinjau dari beberapa aspek-aspek tentang urgensi pendidikan seumur hidup, antara lain: Aspek ideologis, setiap manusia yang dilahirkan ke dunia ini memiliki hak yang sama untuk memperoleh pendidikan, meningkatkan pengetahuan dan menambah keterampilannya. pendidikan seumur hidup akan membuka jalan bagi seseorang untuk mengembangkan potensi diri sesuai dengan kebutuhan hidupnya.
Berikut macam-macam dasar pemikiran bahwa pendidikan seumur hidup sangat penting antara lain:(1)Ideologis, Semua manusia dilahirkan ke dunia mempunyai hak yang sama, khususnya hak untuk mendapatkan pendidikan dan peningkatan pengetahuan serta keterampilannya. Pendidikan seumur hidup akan memungkinkan seseorang mengembangkan potensi-potensinya sesuai dengan kebutuhan hidupnya. (2) Ekonomis, Cara yang paling efektif untuk keluar dari "lingkungan setan kemeleratan " yang menyebabkan kebodohan dan kebodohan menyebabkan kemelaratan ialah melalui pendidikan. Pendidikan sepanjang hayat memungkinkan seseorang untuk: a) Meningkatkan produktivitas; b) Memelihara dan mengembangkan sumber-sumber yang dimiliki; c) Memungkinkan hidup dalam lingkungan yang lebih menyenangkan dan sehat dan; d) Memiliki motivasi dalam mengasuh dan mendidik anakanaknya secara tepat sehingga peranan pendidikan keluarga menjadi sangat besar dan penting. (3) Sosiologis, Para orang tua di negara berkembang kerap kurang menyadari pentingnya pendidikan sekolah bagi anak-anaknya. Karena itu, anak-anak mereka sering kurang mendapatkan pendidikan sekolah, putus sekolah atau tidak bersekolah sama sekali. Dengan demikian, pendidikan seumur hidup bagi orang tua akan merupakan pemecahan atas masalah tersebut.(4) Politik, Pada negara demokrasi hendaknya seluruh rakyat menyadari pentingnya hak milik dan memahami fungsi pemerintah, DPR, MPR dan lain-lain. Karena itu, perididikan kewarganegaraan perlu diberikan kepada setiap orang. Dengan demikian, maka inilah yang menjadi tugas pendidikan seumur hidup.(5) Teknologis, Dunia dilanda oleh eksplosit ilmu pengetahuan dan teknologi. Para car ana, teknisi, dan pemimpin di negara berkembang perlu memperbarui pengetahuan dan keterampilan mereka, seperti yang dilakukan oleh sejawat mereka di negara maju. (6) Psikologis dan Pedagogik, Perkembangan Iptek yang pesat mempunyai pengaruh besar terhadap konsep, teknik dan metode pendidikan. Selain itu, perkembangan tersebut menyebabkan makin lugs, dalam dan kompleksnya ilmu pengetahuan. Akibatnya, tidak mungkin lagi diajarkan seluruhnya kepada peserta didik di sekolah. Karena itu, tugas pendidikan sekolah yang utama sekarang ialah mengajarkan bagaimana cara belajar, menanamkan motivasi yang kuat dalam diri anak untuk belajar terus-menerus sepanjang hidupnya.

KESIMPULAN
Dari kajian dapat disimpulkan bahwa suatu pendidikan bukan hanya dari kita lahir namun sampai kita meninggal, suatu pendidikan sangat berpengaruh bagi kehidupan kita, namun masih ada segelintir orang yang kurang memahami akan pentingnya suatu pendidikan, maka dari itu penting bagi pemerintah dan para orang tua agar lebih mementingkan suatu pendidikan bagi anak. Karna suatu pendidikan bisa dikenyam seumur hidup kita.


DAFTAR PUSTAKA

Fuad Ihsan, Dasar-dasar Kependidikan, Jakarta: rineka cipta, 1996
Hasbullah, Dasar-Dasar Ilmu Pendidikan, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2009
Redja Mudyahardjo, Pengantar Pendidikan, Jakarta: Raja grafindo Persada, 2003

Komentar